Minggu, 07 November 2010

Cara mengatasi monitor gambar hanya bergaris

MONITOR PHILIPS -

Perlengkapan elektronik display monitor /gambar.

Problem kerusakan : Indikator hidup , tidak ada gambar tapi hanya garis horisontal yang melintang dari kiri kekanan .

* Dalam langka pengamatan setelah tutup kabinet belakang terbuka ,terlihat terutama dibawah mainboard pcb , banyak solderan pada kaki komponen yang mengalami lepas /ngefong , hal seperti ini bisa terjadi karena temperatur di dalam area ada panas yang berlebihan .

* Dalam tahap perbaikkan mengenai hal sedemikian adalah dengan cara RESOLDERING , yaitu menyolder ulang di area yang mengalami lepasnya kaki - kaki komponen yang menempel pada mainboard pcb tersebut ,

Terutama jika gambar mengalami :


1.Gambar bergaris dari kiri kekanan - resolderng di areal modul vertikal pada kaki ic nya .
2.Gambar bergaris dari atas kebawah - resolldering di areal modul horisontal /areal flyback.

* Kembali ke topik setelah semua areal yang mengalami problem sudah di atasi , sekarang tinggal waktunya monitor untuk coba di hidupkan , apakah gambar sudah normal atau belum ?

* Power ditekan indikator led hidup ,OK ternyata display monitor sudah muncul dengan gambar yang sangat lembut dan detail pada piksel dan sangat fokus . setelah 2 jam dihidupkan dan
semua sudah normal tugas terakhir tutup kembali .

* Demikian tambahan satu wawasan infomasi mengenai bagaimana cara mengatasi jika Anda mengalami hal seperti diatas ini dan semoga bermanfaat===Asiatronik===

Tidak ada komentar:

Posting Komentar